Netas Spesial GenPI Diramaikan Lima Ribu Peserta

by Genpi LS
Netas Spesial GenPI di Sleman Jogja

GenPI Lombok Sumbawa, Jogja. Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Nasional sukses besar melaksanakan event Nemuin Komunitas – Netas Spesial GenPI, Ajang Bangkit seluruh GenPI se-Indonesia. NETAS merupakan program inisiasi dari Kemenparekraf dan GenPI menjadi komunitas ke-3 yang bergabung di event rutin ini. Sebuah acara dialog yang melibatkan menteri dan beberapa komunitas pariwosata serta ekonomi kreatif.

Netas Spesial GenPI berlangsung jelang 5 tahun kelahiran generasi pertama komunitas relawan pariwisata, GenPI pioneer yakn GenPI Lombok Sumbawa . Satu kehormatan, Siti Chotijah, Ketua Umum GenPINas sebelumnya juga Ketua Umum GenPI Lombok Sumbawa.

BACA ULANG: Menparekraf Akan Hadir Langsung Di Netas Spesial GenPI

Ketum GenPINas Siti Chotijah

Di Netas Spesial GenPI di salah satu spot UMKM di Sleman, dihadiri langsung Menparekraf Sandiaga Uno. Acara bertajuk ‘Netas – Nemuin Komunitas’ terlaksana secara hybrid. Hampir 1000 peserta hadir melalui webinar di zoom,  serta 4 ribu peserta meramaikan live Youtube di akun Kemenparekraf.

Netas Spesial GenPI Gaungkan Jargon 4G

“Biasanya saya menyampaikan Startegi 3G. Khusus malam ini, jadi 4G: Gercep, Geber, Gasspol  bersama GenPI!” Tegas Menpar di sela sambutannya, ditimpali tepuk tangan riuh peserta Netas yang langsung hadir di lokasi.

Jargon baru ini diharapkan menjadi dasar dari sinergi-sinergi positif GenPI dengan berbagai stakeholder pariwisata lainnya. Contoh, Opan Jacky, Ketua GenPI Maluku Utara menyampaikan langsung program kerja yang berkolaborasi dengan stakeholder di wilayahnya. Dimana Ternate sedang dalam proses pengajuan sebagai pulau geopark berskala nasional, bahkan sampai dunia.

Jejaring Spesial GenPI Se-Indonesia

Dialog hangat Menparekraf di Netas Spesial GenPI

Dialog hangat Menparekraf bersama peserta Netas yang hadir langsung di Kejawa Resto, Sleman, Jogja.

Saat ini, jaringan nasional dan internasional GenPI, memiliki data anggota sebanyak 18 ribu. Di Lombok Sumbawa sendiri, member aktif yang tergabung di salah satu platform chat online, tercatat hampir 200an orang. Jumlah ini akan bertambah, karena gelombang pendaftaran anggota tidak dibuka sepanjang waktu. Namun dalam beberapa periode.

BACA ULANG: GenPI? Komunitasin Aja dan Di Indonesia Aja

“Sekian ribu anggota GenPI juga aktif bersosial media. Merekalah yang berkolaborasi mempromosikan pariwisata di masing-masing wilayah mereka, se-Indonesia,” sebagian dari uraian Mbak Jhe (panggilan akrab Ketum GenPINas) di acara Netas Spesial GenPI.

Dialog yang berlangsung hybrid juga dihadiri oleh dinas-dinas pariwisata provinsi, serta kabupaten kota se-Indonesia dan masih banyak lagi stakeholder pariwisata lainnya. Bentuk awal dari sinergi berkelanjutan, untuk setiap event-event pariwisata dan ekonomi kreatif.  Disamping jargon baru 4G, satu hastag baru juga lahir, yakni #DiIndonesiaAja. Bahwa, destinasi wisata Indonesia yang indah, tak pernah habis untuk kita eksplor bersama.

Muslifa Aseani (Humas GenPI LS)

You may also like

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.